Aa Gym Sesalkan Jokowi Tak Temui Rakyatnya

berita heboh Aa Gym menyesalkan Presiden Jokowi yang tidak mau menemui peserta demo Bela Islam Penjarakan Ahok
Aa Gym memungut sampah di depan mesjid Istiqlal

bersamaislam.com Jakarta - Sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang tidak mau menemui peserta demo damai Bela Islam sangat disayangkan. Padahal umat yang datang sangat banyak. Pernyataan tersebut diungkapkan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid Abdullah Gymnastiar atau yang akrab dipanggil Aa Gym.

"Jumlah umat yang datang ke lokasi banyaknya sangat luar biasa. Sungguh disayangkan, Jokowi sama sekali tidak mau menjumpai rakyat yang telah terluka hatinya," ujar Aa Gym melalui lewat akun Twitter-nya seperti dilansir Republika pada Jumat (4/11).

Seperti diketahui, Presiden Jokowi enggan menemui peserta aksi yang merupakan umat muslim Indonesia yang menuntut keadilan atas penistaan agama yang dilakukan oleh petahana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) beberapa waktu lalu. Saat itu para perwakilan peserta aksi Bela Islam hanya ditemui oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Sikap Presiden Jokowi membuat musisi yang juga calon wakil bupati Ahmad Dhani ikut berkomentar dalam orasi pada saat aksi tersebut. Ia mengungkapkan bahwa semua yang hadir bersaudara dalam bernegara, beragama. Namun ia merasa bersedih melihat presiden tidak menganggap dan menghargai para habib dan ulama yang sudah susah payah berhadir.

"Ini kenapa umat Islam yang sudah banyak segini tapi tetap tak mau ia temui," teriaknya dari atas mobil aksi.

Namun teriakan-teriakan tersebut tidak juga didengar oleh pihak kepresidenan. Jutaan massa yang memadati jalan Medan Merdeka dan Bundaran HI menyesali para ulama yang menjadi perwakilan mereka tidak kunjung ditemui presiden. Mereka ingin presiden ikut mendengar aspirasi dan berlaku adil serta tidak mengistimewakan Ahok yang telah menistaan agama Islam.

Post a Comment

0 Comments